Sunday, August 31, 2014

Kawah Putih, BANDUNG

Pesona Keindahan Kawah Putih,

Kawah Putih adalah tempat wisata paling populer di Bandung. Berada di wilayah Kecamatan Ciwidey, Bandung Selatan.

Objek wisata alam ini menawarkan sejuta pesona berupa hamparan pemandangan kawah gunung yang membentuk sebuah danau dengan air yang tampak berwarna putih  dan sedikit kehijauan. Yang unik dari kawah ini adalah pada suhu udara dan cuaca tertentu warnanya berubah-ubah, membentuk sebuah penomena alam yang menakjubkan.


Bagi wisatawan dari Jakarta atau kota lainnya yang mengunakan kendaraan pribadi dapat melalui tol Purbalenyi dan keluar di Pintu Gerbang tol Kopo, kemudian belok kanan dilanjukan kearah Soreang, terus ke Ciwidey dan sampai di lokasi tujuan Wisata Kawah Putih. Rute alternatif  bisa menggunakan jalur tol Buah Batu.

Sedangkan bagi wisatawan yang menggunakan kendaraan umum, akses ditempuh dengan mengunakan jalur Terminal Lewi Panjang - dilanjutkan ke Ciwidey - lokasi Kawah Putih.

Lokasi Kawah Putih sendiri terletak di Jl. Raya Soreang Ciwidey, Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Alamat diatas merupakan lokasi dimana pintu gerbang Kawah Putih berada. Sedangkan keberadaan Kawahnya yang menjadi objek wisata utama yaitu dijalan Kawah Putih Ciwidey. Perbedaan jarak antara  pintu utama masuk sampai Kawah sekitar 5 km. Dengan jalan yang menanjak naik ke atas, tentunya tidak
Ontang Anting
mungkin ditempuh dengan berjalan kaki, sehingga untuk mencapai lokasi disediakan alat transportasi yang dinamakan Ontang Anting dengan tarif Rp. 10.000,-per orang pulang pergi. Mobil ini siap mengantar pengunjung dari pintu gerbang menuju puncak kawah. 

Tarif tiket masuk di objek wisata Kawah Putih Ciwidey Bandung Rp. 15.000,- per orang, untuk wisatawan domestik / lokal . Sedangkan untuk wisatawan mancanegara Rp. 30.000,- per orang. Namun tarif bisa saja berubah sewaktu-waktu seperti waktu hari libur panjang.


















                           

No comments:

Post a Comment